Layar LCD Transparan di Xperia Pureness Sabtu, 21 November 2009 - 10:29 wib


JAKARTA - Sony Ericsson Xperia Pureness di sejumlah negara terpilih. Desain Xperia Pureness lebih menonjolkan unsur kesederhanaan, akan terealisasi pada layout yang minimalis dan menawan. Xperia Pureness adalah ponsel pertama di dunia yang dibentuk dengan layar LCD transparan, serta teknologi yang revolusioner dalam baterai, kartu memori dan antena berukuran supermini. Ponsel ini menghadirkan elemen utama ponsel menghilangkan apapun yang tidak penting dari bentuk maupun fungsinya. Tombol Xperia Pureness tersembunyi, dan hanya menyala saat disentuh. Pencahayaan yang lembut, dengan notifikasi panggilan dan pesan, mengubah Xperia Pureness dari sebuah produk desain elegan menjadi sebuah ponsel hanya jika dibutuhkan.

"Xperia Pureness adalah inovasi 360 derajat yang spesial dari Sony Ericsson," ungkap Djunadi Satrio, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia, melalui keterangan resminya, Sabtu (21/11/2009).

"Sony Ericsson berinovasi di atas layar LCD liquid crystal, dan sejalan dengan strategi pemasaran global kami mengerahkan pendekatan yang unik dalam meluncurkan Xperia Pureness, lewat kolaborasi Sony Ericsson dengan sejumlah peritel fashion ternama dan rekanan terpilih di kota-kota utama dunia, termasuk Indonesia," tambahnya.
(tyo)
Susetyo Dwi Prihadi - Okezone

0 Response to "Layar LCD Transparan di Xperia Pureness Sabtu, 21 November 2009 - 10:29 wib"

Post a Comment