INTEL kirim 5 anak Indonesia

Intel, salah satu perusahaan perangkat komputer terbesar di dunia melalui wakilnya di Indonesia baru saja menunjuk lima orang delegasi yang akan dikirim ke San Jose, California (Amerika Serikat), bulan Mei mendatang. Seluruhnya masih berprofesi sebagai pelajar SMA.Hebat bukan?
Ternyata kelima pelajar ini akan berpartisipasi dalam pameran ilmiah terbesar di dunia, bertajuk International Science and Engineering Fair (ISEF) 2010. Ajang yang disponsori Intel sejak 1997 ini menampilkan para ilmuwan dan peneliti muda yang berprestasi di dunia.
Akan datang lebih dari 1500 siswa dari 51 negara akan berbagi ide, memamerkan riset dan penemuan canggih yang akan mereka tampilkan, serta berlomba mendapatkan beasiswa dan penghargaan senilai hampir US$4 juta. Tiga pemenang utama bakal memperoleh beasiswa, masing-masing sebesar US$50.000 dari Intel Foundation.Waw amat sangat menggiurkan.

Perwakilan Indonesia terdiri dari Afrizal, Wafiakmal Miftah, Lutfi Fachry Muhammad, Mohammad Pandi Alam, dan Jayu Pramudya. Mereka adalah finalis Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) 2009 yang diselenggarakan LIPI. Sebelum berangkat ke AS, lima pelajar Indonesia tersebut kemarin (8/4) dipertemukan dengan Wakil Presiden Boediono, didampingi oleh Mendiknas M. Nuh.

Selama ini, Intel Indonesia memang bekerja sama dengan LIPI dalam menjaring talenta muda dalam kategori ilmu sosial, teknik, dan alam.Sehingga dunia akan benar-benar melihat talenta-talenta Indonesia yang begitu hebat.

Penghargaan terhadap pemenang LKIR membuktikan komitmen Intel terhadap dunia pendidikan. Selain ini, masih ada beberapa bentuk nyata perhatian Intel pada pendidikan, baik di dunia maupun di Indonesia.

Awas Bahaya Dunia Maya..!!!

Jakarta - Predator online adalah seseorang yang berlagak baik perhatian ramah dan berusaha menjadi teman para pengguna internet terutama anak-anak dan remaja. Namun sifat ramahnya itu menyimpan misi berbahaya, yakni demi memuaskan hasrat seksual mereka atau tujuan jahat lainnya.

Para pelaku kejahatan ini biasanya beroperasi di chat room atau situs jejaring sosial macam Facebook dan MySpace ataupun dichat mobile. Modus yang mereka gunakan biasanya pertama kali adalah untuk meraih kepercayaan dari calon korbannya.

Segala hal mereka lakukan, mulai dari berbohong mengenai asal usulnya hingga berperilaku baik. Misalnya, pelaku sudah berumur 30 tahun, namun saat berkenalan di chat room ia mengaku sebagai remaja ABG berumur 17 tahun. Kebohongannya itu bahkan dipertegas dengan foto di accountnya yang memajang foto remaja 17 tahun yang tampan.span class="fullpost">
Nah, hal inilah yang kadang kurang diwaspadai calon korban karena mereka masih anak-anak atau belum berpengalaman dalam dunia internat. Mereka sudah terlebih dulu terlena dengan sosok palsu si predator tersebut yang digambarkan dengan sosok yang tampan dan keren, layaknya impian para remaja wanita.

Namun awas, ketika korban sudah termakan bujuk rayu sang predator, maka langkah selanjutnya adalah ia akan dirayu untuk memuaskan hasrat seksual pelaku. Mulai dari diminta untuk mengirimkan foto atau berpose tak senonoh via webcam hingga diajak untuk kopi darat untuk melakukan hubungan intim.

Ya, begitulah tindak tanduk kotor dari sang predator. Dengan memanfaatkan kelengahan korban, ia bisa menyebabkan berbagai hal mengenaskan. Hal ini patut diwaspadai karena sudah banyak yang menjadi korbannya.

Untuk itu diperlukan perhatian orangtua menanggapi hal ini. Berikut adalah kiat bagi para orangtua dalam menjaga buah hatinya dari predator online yang dikutip dari berbagai sumber, Kamis (1/4/2010):

1. Bicaralah dengan anak Anda tentang geliat predator online ini. Beri pengertian anak mengenai ancaman yang ditebarnya. Sebab bisa saja, anak Anda tengah atau pernah menjadi target sang predator.

2. Bekali anak Anda cara menghadapi rayuan dari predator online. Tegaskan kepada anak untuk tidak takut untuk menendang alias memblok pengguna internet yang membuat mereka tidak nyaman.

3. Tempatkanlah komputer di lokasi yang ramai lalu lalang orang di rumah, jangan di tempat yang sepi. Buat kondisi agar pengguna rumah dapat mengawasi kegiatan online anak.

4. Hindari chat room. Memang tidak semua ajang ngobrol di chat room berisi hal-hal tidak baik. Namun bagi anak-anak rasanya kurang cocok. Jika Anda masih tetap ingin membiarkan anak-anak gabung ke chat room, pastikan bahwa forum interaksi dunia maya yang diikuti sang buah hati sudah dimoderasi.

5. Hati-hati dengan informasi di account Facebook dan MySpace. Pastikan bahwa profil atau halaman situs jejaring sosial anak Anda dalam kontrol sistem keamanan tinggi. Sebaiknya jangan memposting info diri dengan terlalu detail di account tersebut. Sebab, data pribadi itu bisa diakses oleh siapapun dan dapat pula dimanfaatkan untuk hal-hal tidak baik.
Semoga bermanfaat...

Adu Web Browser

Tahun 2009 diwarnai dengan tampilnya beberapa versi terbaru dari berbagai peramban (browser) web terkemuka sehingga menambah semarak dunia informatika. Diawali dengan peramban terpopuler saat ini, yaitu Internet Explorer 8 keluaran Microsoft pada bulan Maret. Kemudian secara berturut-turut berbagai macam web browser bermunculan seperti Safari 4, Firefox 3.5, Opera 10, dan yang paling segar, Google Chrome 3.

Berdasarkan survei yang dilakukan Net Applications untuk September 2009, IE masih menjadi produk paling banyak digunakan di seluruh dunia.Hal ini tak lepas dari perusahaan Microsoft yang dalam windows telah disematkan IE. Angkanya mencapai 66%. Jauh meninggalkan pesaing terdekatnya, Firefox, di angka 24%. Apalagi dibandingkan dengan web browser baru seperti Safari, Chrome, dan Opera yang masing-masing hanya menguasai 4%, 3%, dan 2% pangsa pasar peramban web.

Namun, bila kita lebih memerhatikan tren, angka yang diperoleh IE ternyata kian menurun setiap bulannya. Bahkan, bulan September 2009 merupakan penurunan persentase terbesar IE sepanjang tahun ini, yaitu satu persen lebih dibanding Agustus 2009. Sebaliknya, raupan persentase yang didapat pesaing-pesaingnya terus menunjukkan tren positif. Ini menunjukkan mulai meleknya para pengguna internet terhadap produk-produk peramban web alternatif selain IE.Mungkin para pengguna internet telah bosan.

InfoKomputer mencoba menguji kelima peramban web yang populer digunakan tersebut. Semoga bisa membantu dalam memilih dan memilah peranti yang paling cocok untuk Anda.